Minggu, 31 Maret 2019

Kegiatan - Kegiatan Dalam Organisasi yang Masuk kedalam Ruang Lingkup Organisasi & Metode

Halo!!  pada kesempatan kali ini, aku mau bahas sesuatu hal mengenai kegiatan-kegiatan yang ada di suatu organisasi/perusahaan yang masuk kedalam ruang lingkup organisasi dan metode. oke, langsung aja yaaa......

Hasil gambar untuk organisasi dan metode


Apa itu Organisasi Dan Metode ?
Organisasi digunakan sebagai tempat atau wadah dimana orang-orang berkumpul, bekerjasama secara rasional dan sistematis, terencana, terorganisasi, terpimpin dan terkendali, dalam memanfaatkan sumber daya, sarana-prasarana, data, dan lain sebagainya yang digunakan secara efisien dan efektif untuk mencapai tujuan organisasi, atau dapat disebut sebagai bentuk formal dari sekelompok manusia dengan tujuan individualnya yang bekerjasama dalam suatu proses tertentu untuk mencapai tujuan bersama (tujuan organisasi).

Pengertian organisasi secara lengkap yaitu rangkain proses kegiatan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kegunaan segala sumber dan faktor yang menentukan bagi berhasilnya proses manajemen terutama dengan memperhatikan fungsi dan dinamika organisasi atau birokrasi dalam rangka mencapai tujuan yang sah ditetapkan.
Dari pengertian tersebut terkandung beberapa maksud, yaitu:
  1. Organisasi dan metode merupakan kunci atau syarat pelaksanaan kerja yang setepat-tepatnya. 
  2. Organisasi dan metode pentung bagi kegia manajemen. 
  3. Organisasi dan metode dapat memanfaat sumber-sumber dan waktu yang tersedia
Dengan demikian organisasi merupakan sarana untuk melakukan kerjasama antara orang-orang dalam rangka mencapai tujuan bersama dengan mendaya gunakan sumber daya yang dimiliki. Sedangkan istilah metode tersebut berarti suatu tata kerja yang dapat mencapai tujuan secara efisien.

Efisien?
Pengertian dari efisien sendiri adalah perbandingan terbalik atau rasionalitas antara hasil yang diperoleh ata output dengan kegiatan yang dilakukan serta sumber daya dan waktu yang akan digunakan. 
Efisien harus diperhatikan benar benar karena merupakan syarat dan tujuan pada pelaksanaan kerja, sehingga organisasi dan metode sebagai bantuan secara teknis dan praktis dalam melaksanakan fungsi manajemen bisa memanfaatkan sumber sumber yang tersedia secara maksimal.
Syarat pencapaian efisien dalam organisasi dan metode adalah :
  • Pencapaian target haruslah berhasil guna, maksudnya target sesuai dengan waktu yang telah di tetapkan, tetapi mutu dari hasil kerja tersebut juga harus diperhatikan.
  • Ekonomis artinya dalam pencapaian effective (berhasil guna) penggunaan sumber daya (biaya, tenaga, material, peralatan, dan waktu) digunakan setepat tepatnya.
  • Pelaksanaan kerja bisa dipertanggung jawabkan
  • Harus benar benar mencerminkan pembagian kerja yang nyata karena adanya keterbatasan kemampuan perseorangan
  • Rasionalitas wewenang dan tanggung jawab, artinya antara wewenang dan tanggung jawab yang dibebankan harus seimbang.
  • Prosedur kerja yang praktis, dapat dikerjakan dan dapat dilaksanakan. Hal ini untuk mencerminkan bahwa organisasi dan metode adalah kegiatan yang praktis maka targetnya adalah efektif dan ekonomis, pelaksanaan kerja dapat dipertanggung jawabkan, serta pelayanan yang memuaskan.
Cara peningkatan efisiensi kerja :
  1. Pelaksanaan fungsi manajemen secara tepat
  2. Pemanfaatan sumber daya ekonomi yang tepat
  3. Pelaksanaan fungsi fungsi organisasi sebagai alat pencapai tujuan yang setepat tepatnya.
  4. Pengarahan dan dinamika organisasi dilakukan untuk pengembangan dan kemajuan yang berkesinambungan.
  5. Ruang lingkup organisasi dan metode
Dengan adanya sistem, prosedur dan tata kerja yang tepat akan memungkinkan pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen yang dilakukan top manajer juga tepat dan efisien dalam pemakaian sumber daya alam, sumber daya manusia maupun penggunaan waktu yang tersedia.

Teori Organisasi yang Diterapkan oleh PT. Djarum
Corporate Sosial Responsibility atau yang biasa disebut tanggung jawab sosial perusahaan merupakan salah satu bentuk pelaksanaan tuntutan etika dalam organisasi/ perusahaan, dalam kaitannya dengan tuntutan lingkungan atau pihak-pihak yang berkaitan dengan organisasi/ perusahaan. Ada kalanya program CSR perusahaan tidak selalu harus berada pada tingkat produsen dan pengembangan produk, tetapi dapat mencakup aspek-aspek lain, semisal pendidikan dan pelatihan, serta konservasi. Banyak perusahaan yang memilih program CSR dibidang edukasi, salah satunya adalah PT. Djarum. Saat ini program CSR sudah banyak diterapkan di berbagai perusahaan besar.

Djarum menyadari bahwa pendidikan adalah sebuah proses sosial dan investasi SDM jangka panjang, sementara dilain pihak banyak anak bangsa yang berprestasi akademik tinggi terhambat karena kesulitan ekonomi. Diharapkan peran serta PT. Djarum berupa program beasiswa dan pengembangan kepribadian yang berkesinambungan dapat menjadi kontribusi yang berguna. Sekilas mengenai konsep CSR Djarum dikembangkan atas dasar niat baik, wujud tanggung jawab, kepedulian dan kepekaan dalam menjaga keseimbangan antara kegiatan bisnis dengan lingkungan sosial. Djarum memilih 3 bidang peran yaitu : olahraga, lingkungan dan pendidikan.

Fungsi Satuan Organisasi dan Metode PT. Djarum
Kepemimpinan di PT. Djarum yaitu menerapkan nilai- nilai sebagai acuan dalam pengembangan perusahaannya. Pemimpin memberikan penjelasan kepada stakeholder akan pentingnya hubungan yang saling menguntungkan dan bertanggung jawab atas apa yang dilakukannya. Di Indonesia, industri yang boleh dikatakan hasilnya dinikmati semua kalangan yaitu rokok. Meskipun industri ini, melahirkan kontroversi di masyarakat namun juga memberikan sumbangan yang sangat besar bagi APBN. dan bukan nilai yang sangat kecil, begitupula dengan lapangan kerja yang telah diberikan industri ini. Salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia yang sudah melekat di hati masyarakat adalah PT.Djarum Indonesia. Perusahaan yang berdiri 21 April 1951 di Kota Wali Kudus, Semarang. Jawa Tengah.saat ini menjadi ikon pembangkit semangat Bakti Bangsa pada seluruh masyarakat Indonesia dan sudah barang tentu menjadi contoh bagi perusahaan-perusahaan lain dalam mencapai keberhasilan, seperti yang dicapai oleh PT. Djarum


Metode dalam PT Djarum
  1. Sales Promotion Girl (SPG), hampir disetiap event dan kegiatan promosi penjualan yang dilakukan oleh Djarum Black, Sales Promotion Girl (SPG) yang menawarkan produk rokok ini memiliki penampilan yang menarik.
  2. Kegiatan stock produk dan Iklan di Market, hampir disetiap warung, mini market, agen, supermarket, maupun perusahaan ritel hypermarket pun kita pasti menemukan produk Djarum Black. 
  3. Public Relation, promosi dengan cara ini banyak dipakai oleh perusahaan dalam mengembangkan, memasarkan, dan memberikan citra/image dan kualitas yang baik bagi suatu produk. 
  4. Trade Fairs and Exhibition, promosi ini sering dilakukan perusahaan dalam mendukung berbagai kegiatan lifestyle, inovatif dan kreatif bagi komunitas dan anak muda. 
  5. Mendeskripsikan fungsi-fungsi pelayanan organisasi & metode pada organisasi, pengertian umum dari organisasi ini sendiri adalah sebuah system yang terdiri dari sekelompok individu yang melalui suatu hierarki systematis dalam pembagian kerja, dalam rangka mencapai tujuan yang tlah di tetapkan secara structural dan sistematis. Sedangkan metode adalah suatu cara ,pendekatan,atau proses untuk menyampaikan informasi. 
  6. Membuat kerangka hubungan timbal balik antara manajemen organisasi dan tata kerja dalam perusahaan.
Sumber :  www.djarum.com


Sumber:

0 komentar:

Posting Komentar